23 October 2009

Bebegig Dari Ciamis


BlackInNews-culture :Mungkin jika melihat bebegig dari Ciamis ini sepintas akan mirip dengan kesenian yang ada di kalimantan sana, itu dikarenakan dibuat dari bahan yang hampir sama. Namun, berbeda dalam bentuknya, misalkan saja bebegig dari desa sukamatri Ciamis ini lebih keliahatan beringas seperti wajah reog dari ponorogo. Nah, arti bebegig sendiri dalam bahasa sunda yaitu sesuatu yang menyeramkan dan menakutkan untuk dilihat(sebagai alat untuk menakut-nakuti). Dulu bebegig didaerah saya identik dengan bebegig sawah, yaitu suatu tiruan manusia yang ditempatkan di sawah dengan terbuat dari injuk dan sebaginya yang tampak menyeramkan buat anak-anak. Dan bisanya bebegig ini digunakan untuk menakut-nakuti hama burung pada saat padi mulai menguning dan siap untuk dipanen.Bebegig dari Ciamis ini dimainkan oleh manusia seperti halnya reog dari ponorogo. Jadi orang yang memainkannya harus menanggung berat topeng yang tidaklah ringan. Nah sekarang ini bebegig dari ciamis dengan rambut yang hijau ini menjadi sebuah trend tersendiri di Ciamis, dan biasanya pada acara syukuran, agustusan dan event-event di Ciamis bebeging desa sukamantri ini selalu hadir. Bahkan pernah mewakili Ciamis dalam event-event nasional. Lestari terus sunda priangan!! artikel untuk BlackInNews

No comments:

Post a Comment