22 February 2011

Gagal Terhubung ke Server Mysql

Hampir setengah malam saya dihabiskan untuk mengatasi masalah ini, ya karena bisa tergolong saya masih newbie masalah database server jadi lama untuk bisa mencari solusinya. Sebelum saya lupa lagi mengenai apa yang saya alami alangkah baiknya jika saya menuliskan masalah saya dalam blog ini, siapa tahu ada teman-teman newbie yang mengalami hal sama dengan saya. Sehingga mudah-mudahan cara ini bisa membantu. Nah jika pada saat melakukan pengaksesan dan koneksi ke MySQL gagal, seperti di browser muncul halaman seperti ini " Unable to connect to the database:Could not connect to MySQL " atau " gagal terhubung ke server MySQL " atau " Tidak bisa konek ke MySQL" dan lain lain.Untuk newbie yang pertama kali instal biasanya password root kita dibiarkan kosong alias defaulnya kosong. Biasanya kadang kekosongan passoword ini menjadi trouble seperti yang saya alami ini. Nah, bagaimana cara untuk mengatasinya? Buka link berikut localhost/security kemudian klik link http://localhost/security/xamppsecurity.php nah setelah itu baru deh isi passowrd barunya untuk root. Untuk mengingat password kita sebaikanya centang (File: C:\xampp\security\mysqlrootpasswd.txt) supaya dokumentasi password kita langsung tersimpan di folder xamp\security\
Selesai deh!!!!!!!!

4 comments: